Back to School, Back to Inspire! Alumni MAN 13 Motivasi Adik Kelas Sukses Tembus PTN
Jakarta, 23 Februari 2025 – Suasana haru dan semangat membara menyelimuti halaman MAN 13 Jakarta. Para alumni sukses yang telah berhasil menembus berbagai perguruan tinggi negeri (PTN) ternama kembali ke sekolah untuk berbagi pengalaman dan motivasi kepada adik-adik kelasnya. Acara bertajuk “Alumni Call Back MAN 13: Back Inspires Alumni Stories for Future Avchevers” ini menjadi ajang pertemuan yang sangat dinantikan oleh seluruh siswa, terutama kelas XII.
Acara dibuka oleh Bu Ita Rahmawati, M. Pd. mewakili sekolah. Dengan semangat membara, beliau menyemangati para siswa untuk menyimak kegiatan ini dengan antusias dan berharap siswa dapat mengikuti jejak para alumni yang berhasil meraih impian kuliah di PTN. Selanjutnya, acara semakin meriah dengan parade para alumni yang mengenakan almamater dari berbagai universitas seperti UI, UGM, ITB, dan masih banyak lagi. Kehadiran mereka disambut hangat oleh para siswa yang antusias. Dalam sesi sharing, para alumni berbagi cerita tentang pengalaman mereka selama kuliah, mulai dari proses seleksi hingga kehidupan di kampus.
Ahmad, salah satu alumni yang berhasil masuk Universitas Indonesia, memberikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini. “Acara ini sangat bermanfaat bagi adik-adik kelas. Semoga bisa berlanjut setiap tahun dengan inovasi yang lebih menarik, seperti adanya booth konsultasi atau talkshow yang lebih mendalam,” ujarnya.
Senada dengan Ahmad, Rafli, siswa kelas XII, merasa termotivasi setelah mengikuti acara ini. “Acara ini seru banget! Saya jadi lebih semangat untuk belajar dan berusaha masuk PTN,” ungkapnya.
Endang Dwi Asmara, M.Pd., guru sosiologi MAN 13, menyambut positif acara ini. “Acara ini sangat menginspirasi bagi siswa kelas XII. Mereka bisa melihat langsung bagaimana suksesnya para alumni dan mendapatkan tips-tips yang sangat bermanfaat,” ujarnya. Beliau berharap acara seperti ini dapat terus diadakan secara rutin untuk memotivasi siswa-siswa MAN 13.
#MAN13Jakarta
#SuksesPTN
#CallBackAlumni
#Humas2025